Posts

Showing posts from September, 2014

Resep Pindang Bandeng Sunda

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Salah satu hidangan bandeng yang paling favorit adalah pindang. Ada berbagai jenis pindang dari berbagai daerah, yang terkenal adalah pindang Betawi, pindang Jawa Timur, dan pindang Sunda. Kekhasan pindang Sunda adalah dimasak secara perlahan selama sekurangnya 8 jam, jadi durinyapun lunak sekali. Mau coba resepnya? BAHAN 1 kg Ikan Bandeng BUMBU 2 batang Sereh, digeprek 3 lembar Daun Salam 2 buah Cabe Merah, diiris 2 batang Honje (kecombrang) 4 cm Jahe, digeprek 5 cm Kunyit 2 ruas besar Lengkuas, geprek dan iris 10 siung Bawang Merah 7 siung Bawang Putih, digeprek lalu diiris 2 sdm Gula Merah 1 1/2 sdm kecap manis garam dan gula pasir secukupnya 750 ml air CARA MEMBUAT Tata semua bumbu dalam periuk Tata Bandeng Masukkan gula, garaam, gula merah dan kecap Masak dengan api kecil dalam wadah tertutup rapat selama sekurangnya 8 jam Bila tidak langsung dimakan, bandeng bisa dimasukkan freezer lalu dihangatkan dengan direbus/digoreng sesuai selera Baca juga : 8 F

Resep Laksa Ayam

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! resep laksa ayam Kadang bosan dengan limpahan daging melanda menu keluarga di hari raya. Nah, tak ada salahnya mencoba ayam yang dimasak special, yuk coba resep dan cara membuat laksa ayam. BAHAN  1 ekor ayam, potong 4 bagian 100 gram bihun, rendam air dingin 50 gram taoge, siangi, seduh air panas 2 butir telur, rebus matang 3 lembar daun jeruk 2 batang serai, memarkan 3 cm jahe, memarkan 3 cm lengkuas, memarkan 500 ml santan encer dari ½ butir kelapa 500 ml santan kental dari 1 butir kelapa 2 sdt garam ½ sdt merica bubuk 2 sdm minyak, untuk menumis BUMBU YANG DIHALUSKAN  10 butir bawang merah 5 siung bawng putih 5 butir kemiri, sangrai 5 cm kunyit, bakar 1 sdt ketumbar, sangrai PELENGKAP  Lontong, ketupat, irisan daun bawang, daun seledri, bawang goreng, emping, daun kemangi, dan telur rebus secukupnya. CARA MEMBUAT  Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum. Masukkan ayam, daun jeruk, serai, garam, merica, jahe, dan lengkuas, masak hingga

Mendeteksi Kesehatan Pola Makan dari Bentuk Feses / Pup dan Warna Air Seni

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Emm..ini mungkin kelihatannya agak jorok, tapi berguna untuk menilai kesehatan makanan dan pencernaan. Urine atau Air Seni adalah hasil keluaran sistem tubuh kita, karenanya warna, bau, dan teksturnya bisa jadi indikator kesehatan pencernaan kita. Contohnya pada gambar di atas. Warna Feses Coklat adalah warna yang optimal, warna coklat dihasilkan oleh bile  yang dihasilkan dalam hati. Warna Feses Hijau bisa disebabkan karena makanan terlalu cepat saat melewati usus besar. Atau bisa jadi juga karena Anda makan banyak sayuran hijau atau makanan berwarna hijau. Warna Feses Kuning dan berbau tidak enak  disebabkan kelebihan lemak. Ini bisa terjadi karena masalah penyerapan makanan atau bahkan kerusakan usus halus. Deteksi Kesehatan dari Warna Air Seni Warna Kuning Cerah Kemungkinan ini adalah hasil konsumsi vitamin dan suplemen, terutama karena kandungan Vitamin B dan Beta Karoten. Kuning Keruh Kelabu Urine yang keruh dan seperti mengandung lendir bisa menjadi t

Resep Iga Kambing Jagung Bakar

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Resep iga kambing panggang Paling asyik deh kalau panggang daging sama-sama. Yuk kita coba resep iga kambing jagung bakar. BAHAN 750 gram iga kambing, siap pakai Mayones siap pakai PERENDAM 250 ml saus tomat Gula palem, cairkan 6 buah cabai gading atau cabai rawit kuning 2 sdm kecap asin 3 sdt paprika bubuk 1 sdt cabai bubuk 2 sdt Tabasco 4 siung bawang putih, cincang halus JAGUNG BAKAR 2 buah jagung manis segar, belah dua 2 sdm minyak zaitun 100 gram mentega tawar, potong kasar Garam secukupnya Salad 4 lembar daun kol ungu, iris halus 1 buah wortel, serut 1 butir jeruk lemon, ambil air jeruknya CARA MEMBUAT Rebus iga dalam air mendidih selama 5 menit, untuk mengurangi lemaknya. Angkat. Tiriskan. Masukkn iga rebus ke dalam bumbu perendam, aduk rata. Masukkan dalam lemari pendingin ± 1 jam, sisihkan. Bakar iga di atas bara api sambil balik sesekali dan oleskan sisa bumbu perendam sampai iga matang, angkat. Sisihkan. Olesi seluruh isi potongan jagung dengan m

Resep Hati Kambing Bumbu Kacang

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! resep hati kambing bumbu kacang Citarasa hati memang khas, rasanya lembut dan dalam. Yuk kita buat resep hati kambing bumbu kacang, pasti mantap! BAHAN 500 gram hati kambing, potong dadu 1 butir jeruk nipis 100 gram kacang tanah, sangrai, haluskan 100 ml santan dari ¼ butir kelapa Garam secukupnya Gula pasir secukupnya 8 butir bawang merah, iris halus, goreng 4 sdm kecap manis 1 sdm air asam BUMBU YANG DIHALUSKAN 6 siung bawang putih 2 cm jahe 1 sdt ketumbar, sangrai CARA MEMBUAT Tuangkan air jeruk nipis pada hati kambing, diangkan sesaat. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum. Tambahkan kacang tanah, aduk perlahan, masukkan santan sedikit-sedikit. Aduk-aduk. Bubuhi garam, gula pasir, kecap, dan air asam. Masukkan potongan hati. Masak di atas api kecil sampai matang. Tambahkan santan. Masak sampai mengental. Hidangkan dengan ditburi bawang goreng. Suka Resep Ini? Share Yuk!

Resep Gulai Kikil Kambing

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Kikil itu enak ya, rasanya krenyes-krenyes empuk. Kalau sedang ada stok kikil kambing, enaknya dibikin gulai, Bun. Yuuk coba resep dan cara membuat gulai kikil kambing! BAHAN 3 sdm minyak untuk menumis 1 batang serai 4 lembar daun salam 4 cm lengkuas, memarkan 2 lembar daun rowo keling ½ kg kikil, jeroan, dan iga kambing ½ butir kelapa, ambil santannya BUMBU YANG DIHALUSKAN 5 buah kemiri ½ sdt ketumbar 3 siung bawang putih 5 butir bawang merah 2 cm kunyit 2 cm jahe ¼ sdt pala bubuk 5 buah cengkih ¼ sdt kayu manis CARA MEMBUAT Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan serai, daun salam, lengkuas, kikil, dan daun rawo keling. Masukkan jeroan kambing, ke dalam panci presto. Masukkan santan encer dan masak selama 15 menit. Hidangkan bersama irisan tomat dan kecap. Suka Resep Ini? Share Yuk!

Resep Gulai Kambing

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Yuum, ini nih masakan yang ditunggu tunggu di hari raya. Mau coba buat? mudah-mudahan keluarga suka ya resep dan cara membuat gulai kambing yang satu ini :) BAHAN 2 sdm minyak sayur 400 gram daging kambing, potong-potong 4 lembar daun jeruk parut 1 batang serai, memarkan 4 lembar daun salam 1 sdt garam ½ sdt merica bubuk 2 liter santan BUMBU YANG DIHALUSKAN 6 butir bawang merah 3 siung bawang putih 1 cm kunyit 6 buah kemiri bubuk ½ sdt garam Penyedap jika suka CARA MEMBUAT Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, dan kemiri. Sisihkan. Panaskan minyak sayur di atas api sedang, lalu masukkan daging kambing. Masak sampai daging berubah warna. Tumis bumbu halus sampai harum, lalu beri daun jeruk purut, serai, daun salam, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang santan, aduk sampai rata dan mendidih, kecilkan api. Masak sampai daging matang dan kuah mengental. Angkat. Suka Resep Ini? Share Yuk!

Resep Dendeng Kambing Original Manis Pedas

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Penasaran cara membuat dendeng tanpa oven? Ini dia resep dan cara membuat dendeng kambing manis pedas secara tradisional. BAHAN 250 gram daging kambing Minyak secukupnya, untuk menggoreng BUMBU 1 sdm ketumbar, sangrai 75 gram cabai merah keriting 100 gram lengkuas, parut ½ sdt garam 3 sdm irisan gula merah CARA MEMBUAT Buang lemak dan urat yang ada pada daging kambing, cuci bersih. Iris tipis melebar melintang serat, sisihkan. Haluskan semua bahan bumbu. Lumuri irisan daging kambing dengan bumbu satu per satu. Tumpuk di dalam mangkuk kaca atau baskom. Biarkan selama 4 jam agar bumbu meresap. Jemur dibawah terik matahari atau panggang di dalam oven hingga kering, angkat, dinginkan. Panaskan minyak di dalam wajan. Goreng dendeng kambing dengan api kecil hingga kecokelatan, angkat, sajikan. TIPS: agar tidak gosong, menggoreng dendeng sebaiknya sebentar saja dan api yang digunakan harus kecil. Suka Resep Ini? Share Yuk!

Resep Dendeng Kambing

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Habis kurban, lalu daging kambing berlimpah? bikin dendeng yuk supaya awet! Ini dia resep dan cara membuat dendeng kambing. BAHAN 350 gram daging kambing, iris tipis melebar Minyak secukupnya untuk menggoreng BUMBU YANG DIHALUSKAN 1 sdm ketumbar, sangrai 8 buah cabai merah keriting 3 cm lengkuas, parut 3 ½ sdm gula merah, sisir 1 sdt garam Penyedap jika suka CARA MEMBUAT Campur daging kambing dengan bumbu halus, aduk rata. Biarkan sampai bumbu meresap. Panggang didalam oven sampai kering. Angkat, dinginkan. Panaskan minyak, goreng dendeng kambing dengan api kecil sampai kecokelatan, angkat, sajikan. Suka Resep Ini? Share Yuk!

Bola-bola Kambing Lada Hitam

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Daging kambing banyak disarankan oleh ahli kesehatan karena pakannya lebih alami, serta rendah lemak jahat. Mau hidangan kambing yang bakal disuka semuanya? coba yuk resep dan cara membuat Bola Kambing Lada Hitam. BAHAN 250 gram daging kambing, cincang halus 50 gram tepung roti 1 ½ sdt kecap manis 1 sdt jahe parut ½ sdt pala bubuk ¼ sdt adas bubuk ¼ sdt cengkih bubuk ¼ sdt kayu manis bubuk 1 ½ sdt garam 1 sdt merica bubuk 2 butir telur, kocok lepas 175 gram kentang kecil, rebus, lalu kupas 3 sdm minyak untuk menumis SAUS 1 butir bawang Bombay, cincang halus 3 siung bawang putih, cincang halus 1 buah paprika merah, potong dadu kecil 1 sdm kecap inggris 1 ½ sdm kecap manis 1 sdt garam 350 ml air 1 sdm merica hitam butir, tumbuk kasar CARA MEMBUAT Campur kambing giling dengan tepung roti, kecap manis, jahe, pala, adas, cengkih, kayu manis, garam, dan merica. Masukkan telur, aduk rata. Bulatkan lalu isi dengan kentang kecil rebus. Tumis dalam minyak goreng samp

Tips Menyimpan Makanan Agar Tidak Cepat Rusak

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Bunda mungkin pernah membuang makanan dengan berat hati karena makanan itu busuk atau basi. Untuk membuat makanan agar tetap segar lebih lama, cobalah cara penyimpanan berikut ini : Simpan sesuai temperatur, kita umumnya menyimpan semua buah dan sayuran didalam kulkas. Padahal buah dan sayuran tertentu justru rusak jika disimpan di dalam temperature dingin. Contohnya labu, tomat dan jeruk. Simpan produk kering dikulkas. Produk kering seperti terigu, maizena, padi-padian (grain) cenderung mengundang serangga yang merusaknya sehingga tak bisa dipakai lagi. Untuk mencegah kerusakan simpan di dalam kulkas yang membuatnya aman dari hama. Simpan buah dan sayuran secara terpisah. Kita sering menyimpan buah bersama dengan sayuran didalam kotak crisper di dalam kulkas. Beberapa jenis buah, termasuk apel, mengeluarkan gas yang disebut ethylene. Gas ini membuat sayuran lebih cepat matang. Jadi, simpan buah dan sayuran secara terpisah sehingga sayuran tidak cepat matang

7 Manfaat Sehat Buah Mengkudu

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! 7 Manfaat Buah Mengkudu Bau dan rasanya mungkin tidak menyenangkan. Tapi uniknya, mengkudu punya banyak manfaat, apa ja ya? Membantu Menurunkan Gula Darah Manfaat buah mengkudu yang pertama adalah mampu membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.  Buah mengkudu dikenal sebagai triterpen dan saponin yang kaya akan vitamin dan protein, jadi untuk membantu menurunkan kadar gula darah Anda sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah mengkudu. Membantu Menjaga Kesehatan Tulang Manfaat buah mengkudu yang lainnya yaitu dapat mencegah osteoporosis atau keroposnya tulang. Hal ini dikarenakan buah mengkudu memiliki kandungan asam kapril, metil asetil, morindin, morindone, morindadiol dan sorandiyiol yang mampu meningkatkan kekuatan tulang. Bagi wanita dengan usia 40-50 tahun sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah mengkudu secara teratur agar tulang tetap sehat. Dapat Menghambat Pertumbuhan Sel Kanker dan Tumor Manfaat yang luar biasa buah mengkudu yaitu mampu

Tips Membeli dan Menyimpan Sayuran

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! tips memilih dan menyimpan sayuran Walau  masih pertama kali berbelanja sayuran, PD aja... ini cara memilih dan menyimpan sayur mayur. Cara Membeli / Memilih Sayuran: Pilihlah sayuran yang warnanya masih cerah dan segar. Sayuran yang berjenis bunga haruslah terlihat cantik dan teksturnya keras juga tidak lembek. Jangan memilih sayuran yang sudah keriput. Untuk sayuran berjenis umbi-umbian, pilihlah yang bertekstur keras dan mengandung banyak air. Sayuran yang hanya digunakan bagian pucuknya atau tunasnya, pilihlah yang berwarna cerah, segar dan banyak mengandung air. Cara Menyimpan Sayuran: Sebelum disimpan, bersihkan dahulu sayuran (bukan ducuci), kemudian bungkus dengan kertas dan disimpan didalam kulkas yang suhunya stabil. Untuk yang tidak ada kulkas bisa menyimpannya didapur dan ditempatkan yang dingin dan redup. Hindarkan penggunaan plastic untuk membungkus sayuran, karena bisa membuat sayuran layu dan dan hilang kandungan vitaminnya. Untuk sayuran ya

2 Tips Mengatasi Masakan Keasinan. Anda Mau Menambahkan?

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Sering tidak disengaja masakan kita jadi keasinan. Kalau sudah begitu masakan jadi tidak laku karena kurang lezat. Jika anda mengalami hal serupa jangan sedih, lakukan tips mengatasi makanan keasinan di bawah ini, yuk. TIPS 1: Ambil 1 buah mentimun, kupas bersih. Irislah menjadi 4-5 potong. Masukan ke dalam masakan yang keasinan. Biarkan samapi 3 menit, dan angkat kembali mentimunnya.   TIPS 2: Ambil 2 buah kentang, kupas dan cuci bersih. Rebuslah kentang sampai masak. Masukkan kentang kedalam sayur dan panasi lagi sampai mendidih. Kentang akan menyerap garam, setelah itu angkat kentang dari sayur anda. Suka Resep Ini? Share Yuk!

4 Jenis Kopi Terenak di Dunia, Salah satunya asli Indonesia.

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Rasa dan sensasi kopi bisa membuat orang ketagihan. Sebenarnya apa saja sih kopi yang paling banyak disukai orang di dunia? anda setuju dengan 4 jenis kopi ini? Kopi Robusta Robusta Coffee Kopi robusta adalah salah satu jenis kopi yang produksinya sudah tersebar luas. Tidak hanya tersebar di luar Kolumbia saja tetapi kopi robusta juga sudah diproduksi di Indonesia dan Filipina. Hampir 30% kopi robusta tersebar dipasar dunia. Penanaman kopi robusta akan berbeda pada pengemasan dan rasanya, hal ini sesuai dengan iklim dan kondisi tanah pada suatu negara tertentu. Kopi robusta memiliki ciri-ciri yaitu tanaman kopi robusta adalah tanaman yang sangat kuat dan tahan terhadap penyakit dan hama, bau yang dihasillkan khas dan manis, memiliki tekstur yang lebih kasar dari kopi arabika, dan memiliki rasa yang lebih seperti cokelat. Kopi Kona Kona Coffee Jenis kopi yang selanjutnya yaitu kopi kona. Kopi kona adalah  jenis kopi yang ditanam di wilayah Kona, Big Island, H

7 Manfaat Gula Merah Bagi Kesehatan Tubuh

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Gula merah kini sering jadi alternatif pengganti gula pasir karena kalori dari gula pasir dianggap terlalu tinggi. Apa saja manfaat gula merah? Dapat Mencegah Asma Manfaat gula merah yang pertama adalah dapat mencegah asma. Bagi para penderita asma sangat dianjurkan untuk mengganti gula pasir dengan gula merah, ini dikarena gula merah memiliki sifat anti alergi. Pada saat kondisi tubuh  terjaga, asma dapat diatasi dan tidak mudah kambuh. Makanan Usai Melahirkan Di India, gula merah bermanfaat bagi wanita-wanita yang baru selesai melahirkan. Wanita yang usai melahirkan biasanya mereka mengkonsumsi gula merah, hal ini dikarenakan gula merah dapat memberi banyak asupan energi yang dapat memulihkan tenaga. Tidak hanya itu saja, gula merah juga bermanfaat untuk mencegah terjadinya pembekuan darah. Membantu Mengatasi Masalah Pencernaan Manfaat gula merah yang ketiga adalah dapat membantu mengatasi masalah pada pencernaan. Sudah diketahui bahwa gula merah dapat m

Betulkah Bayam dan Tahu Tidak Boleh Dimasak Bersamaan? Ini Kata Ahli

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! quiche bayam dan tahu ini tampak lezat! betulkah berbahaya? Beredar kabar bahwa masak bayam dan tahu tidak boleh disatukan karena bisa menyebabkan kista atau kanker. Kabar ini menyebar lewat BBM dan internet, benarkah kabar ini? Penting bagi wanita !! Tidak disarankan makan bayam & tahu bersamaan, karna jika digabungkan akan membentuk senyawa yg bisa mengakibatkan terbentuknya batu / kista dalam tubuh. Hasil penelitian Prof. Dr. Asbudi,SPOG Jangan makan timun saat haid karna bisa menyebabkan darah haid tersisa di dinding rahim, setelah 5-10 hari dapat menyebabkan kista &kanker rahim. Alangkah baiknya bila info ini disebarkan ke banyak wanita sebagai tanda kepedulian kita terhadap sesama. Jika pria yang menerima bbm ini, tolong di teruskan kepada rekan wanitanya. Demikianlah kira-kira bunyi pesan yang menyebar melalui broadcast BBM. Pertanyaan ini kerap muncul saat MPR share resep paduan bayam dan tahu. Sebetulnya apakah berita ini fakta? detik.com per

Resep Sarden Bandeng

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! resep sarden bandeng Sarden bandeng sebenarnya adalah bandeng dengan saus tomat. Rasanya gurih manis asam, enak deh pokoknya ^^ Yuk coba resep dan cara membuat sarden bandeng. BAHAN  1 kg ikan bandeng, isi 2 ekor 2 sdm air jeruk nipis 1 sdm garam 250 ml saus tomat 250 ml air 1 kg tomat, haluskan 2 sdt garam 1 sdt merica bubuk 2 sdm gula pasir 2 sdm minyak goreng Daun pisang secukupnya  BUMBU HALUS 6 butir bawang merah 4 siung bawang putih 5 cm jahe CARA MEMBUAT  Ikan bandeng siangi, bagi menjadi 3 bagian. Lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan sebentar dan cuci bersih kembali, tiriskan. Siapkan panci presto/bertekanan, alasi dengan daun pisang. Masukkan bandeng, saus tomat, air, bumbu halus, tomat yang telah diblender, garam, merica, gula, dan minyak goreng, tutup dengan daun pisang. Tutup panci presto, masak dengan api besar, bila telah terdengar suara mendesis, kecilkan api dan masak selama 60 menit hingga matang. Tips : bila tidak ada panci pre

Jamur Krispy Bumbu Kuning

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Selain digoreng crispy dengan bumbu merica seperti resep Jamur Krispy  Ekstra Renyah, Jamur krispy juga bisa dibuat degan bumbu kuning. Rasanya jadi Indonesia bangeeet. Yuk coba resep jamur krispy bumbu kuning! BAHAN Jamur tiram, sobek sobek memanjang Bumbu dasar kuning (lihat resep bumbu dasar di artikel Resep 3 Bumbu Dasar Bikin Praktis) Tepung terigu dan tepung beras (perbandingan 5:1) Daun bawang, iris halus Air Garam secukupnya Penyedap bila suka Tepung panir secukupnya CARA MEMBUAT Cuci bersih jamur lalu remas agar air keluar Campurkan bumbu dasar, tepung terigu, tepung beras, irisan daun bawang, garam, dan air untuk bahan celupan Celupkan jamur ke dalam celupan Gulingkan ke dalam tepung panir, tepuk tepuk agar panir yang tidak menempel turun Goreng dalam api sedang Sajikan dengan aneka sayuran dan saus Suka Resep Ini? Share Yuk!

5 Manfaat Mengkonsumsi Salad untuk Diet

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Salad adalah kombinasi sayur dan atau buah segar dengan sedikit perasa dari minyak zaitun, yoghurtm atau keju. 5 manfaat ini perlu dibaca agar kita makin semangat makan salad supaya sehat dan..ehem..langsing. Dapat Memenuhi Nutrisi Bagi Anda yang sering terlambat makan atau malas untuk makan, Anda bisa mengkonsumsi salad sebagai makanan penggantinya. Salad yang biasanya terdiri dari buah, sayur, keju, minyak zaitun dan daging dapat memberikan asupan nutrisi yang seimbang bagi tubuh Anda. Jadi Anda tidak perlu khawatir kekurangan nutrisi karena tidak makan. Mempermudah Sistem Pencernaan Dengan mengkonsumsi salad, sistem pencernaan akan mudah mengelola makanan yang masuk. Jadi tidak akan membuat perut Anda mulas dan terlalu kekenyangan saat makan salad. Ketika Anda merasa belum lapar tetapi perut terasa kosong, Anda bisa mengkonsumsi salad sebagai makanan yang tidak akan membuat Anda kenyang berlebihan. Rendah Akan Kalori Salad yang terdiri dari buah-buahan

Berbahayakah Lilin Pelapis Buah?

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Apel yang segar dan licin tentu menarik perhatian. Tapi kalau kita jeli, sebetulnya ada pelapis lilin yang menyelimuti apel dan aneka buah impor. Apakah ini berbahaya? bagaimana cara aman memakannya? Lilin dihasilkan oleh buah secara alamiah Sebetulnya buah-buahan menghasilkan semacam zat lilin secara alami untuk melindungi permukaan buah. Akan tetapi lapisan alamiah ini akan hilang saat buah dicuci sesaat setelah dipanen. Para pengusaha buah kemudian meniru proses alami ini dengan memberikan lilin buatan untuk mengawetkan buah. Pelapisan lilin dilakukan pada buah-buahan yang akan dikirim dalam jangka waktu lama sehingga aman dari pembusukan. Aneka Jenis Lilin Pengawet Buah Lilin pelapis buah ada yang dibuat dari bahan alami (non petroleum based) maupun non alami (pertroleum based). Lilin yang digunakan untuk melapisi buah haruslah lilin yang food grade  atau aman bila termakan oleh manusia walaupun belum tentu bisa dicerna. Beberapa jenis lilin alami terbuat

14 Alasan untuk Tidak Makan Babi + Video [UPDATED]

Image
Suka Resep Ini? Share Yuk! Makan Babi diduga berbahaya buat kesehatan Sebagian orang menganggap bahwa daging babi sangat enak. Tapi selain alasan agama, konon ada 13 alasan lain terkait kesehatan yang membuat kita sebaiknya tidak makan babi. Ini dia 14 alasan untuk tidak memakan daging babi. Babi benar-benar makan segalanya. Bahkan babi memakan urine, feses, bangkai hewan, belatung, dan juga sayuran yang sudah membusuk. Bahkan babi akan memakan daging kotorannya sendiri. Babi didesain seperti vacuuum cleaner. Ia akan makan segala kotoran tapi dirinya tidak akan teracuni. Sapi memiliki sistem pencernaan yang sangat kompleks dengan 4 perut. Butuh waktu 12-24 jam bagi sapi untuk mengolah makanan vegetarian yang ia makan sehingga makanannya akan bersih dari racun. Sedangkan babi yang memakan segalanya hanya butuh 4 jam untuk mencerna makanannya. Semua racunpun menjelma menjadi daging.  Daging dan lemak babi sangat mudah menyerap zat toksik. Daging babi 30 kali lebih menyerap zat beracun d