Resep Pindang Bandeng Sunda

Suka Resep Ini? Share Yuk!


Salah satu hidangan bandeng yang paling favorit adalah pindang. Ada berbagai jenis pindang dari berbagai daerah, yang terkenal adalah pindang Betawi, pindang Jawa Timur, dan pindang Sunda. Kekhasan pindang Sunda adalah dimasak secara perlahan selama sekurangnya 8 jam, jadi durinyapun lunak sekali. Mau coba resepnya?



BAHAN
1 kg Ikan Bandeng

BUMBU
2 batang Sereh, digeprek
3 lembar Daun Salam
2 buah Cabe Merah, diiris
2 batang Honje (kecombrang)
4 cm Jahe, digeprek
5 cm Kunyit
2 ruas besar Lengkuas, geprek dan iris
10 siung Bawang Merah
7 siung Bawang Putih, digeprek lalu diiris
2 sdm Gula Merah
1 1/2 sdm kecap manis
garam dan gula pasir secukupnya

750 ml air



CARA MEMBUAT


  1. Tata semua bumbu dalam periuk
  2. Tata Bandeng
  3. Masukkan gula, garaam, gula merah dan kecap
  4. Masak dengan api kecil dalam wadah tertutup rapat selama sekurangnya 8 jam
  5. Bila tidak langsung dimakan, bandeng bisa dimasukkan freezer lalu dihangatkan dengan direbus/digoreng sesuai selera

Suka Resep Ini? Share Yuk!

Comments

Popular posts from this blog

Resep Pure Kentang Ayam Rumahan

5 Olahan dari Buah Anggur ini Bermanfaat dan Lezat

Tips Sukses Agar Adonan Kue Kering Tidak Berminyak