Resep Nasi Goreng Crepe Spesial

Suka Resep Ini? Share Yuk!


Nasi goreng bunda akan terasa lebih spesial jika dibalut dengan adonan crepes yang lembut :9 Nyummmyyy... Anak-anak pasti suka banget, cocok juga lho bun untuk bekal anak sekolah. Yuk buat :)






BAHAN NASI GORENG CREPE SPESIAL ALA SAJIAN SEDAP (BAHAN CREPE)


  • 150 gram tepung terigu protein sedang
  • 1/4 sendok teh garam
  • 25 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 40 gram kuning telur
  • 300 ml susu cair
  • 1/2 sendok teh mentega, dilelehkan


BAHAN NASI GORENG CREPE SPESIAL ALA SAJIAN SEDAP (BAHAN NASI GORENG)

  • 2 piring nasi
  • 3 buah sosis, potong 1 cm
  • 100 gram mixed vegetable
  • 1 tangkai daun bawang, iris halus
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/8 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh kecap inggris
  • 1/2 sendok teh kecap ikan











BAHAN BUMBU HALUS NASI GORENG CREPE SPESIAL ALA SAJIAN SEDAP

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir ebi


CARA MEMBUAT NASI GORENG CREPE SPESIAL ALA SAJIAN SEDAP


  1. Campur tepung terigu, garam, dan gula pasir. Sisihkan. Kocok lepas telur. Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan whisk sampai licin. Tuang ke atas campuran tepung terigu sambil diaduk rata. Tambahkan mentega. Aduk rata. Dadar di dalam wajan dadar 22-24 cm sampai matang
  2. Nasi goreng, tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan sosis dan mixed vegetable dan daun bawang. Aduk sebentar. Tambahkan nasi. Aduk sampai rata.
  3. Tambahkan kecap inggris, kecap ikan, garam, dan merica. Aduk sampai tercampur rata dan matang.
  4. Ambil selembar crepe. Taruh nasi. Bungkus. Sajikan bersama saus tomat.
Selamat Mencoba dan Happy Cooking^^



Suka Resep Ini? Share Yuk!

Comments

Popular posts from this blog

Resep Pure Kentang Ayam Rumahan

Tips Sukses Agar Adonan Kue Kering Tidak Berminyak

Resep Kambing Guling