Resep Nasi Kari Ayam Lezat ala Jepang

Suka Resep Ini? Share Yuk!


Makanan yang satu ini sering terlihat di anime atau film-film Jepang. Kari ayam ala Jepang ini berbeda dengan kari-kari pada umumnya. Etss tapi jangan pikir membuatnya susah dan ribet ya! Karena membuat nasi kari ayam jepang ini mudah dan praktis. Gak percaya? Cek langsung deh resep dan cara membuat nasi kari ayam lezat ala Jepang kokiku.tv :)








BAHAN NASI KARI AYAM LEZAT ALA JEPANG KOKIKU.TV

  • Nasi
  • 3 sdm Minyak goreng
  • 1 butir Bawang Bombay
  • 250 gram Ayam fillet
  • 2 buah Kentang
  • 2 buah Wortel
  • 800 ml Air
  • 3 sdm Mentega
  • 3 sdm Terigu
  • 2 sdm Bubuk kari
  • 1 sdm Saus tomat
  • 1 sdm Kecap Inggris
  • Garam
  • Gula
  • Lada hitam
  • Daun bawang
  • Wijen








CARA MEMBUAT NASI KARI AYAM LEZAT ALA JEPANG KOKIKU.TV

  1. Tumis bawang Bombay hingga caramelized.
  2. Masukkan ayam, bumbui dan masak.
  3. Tambahkan wortel dan kentang. Masak sebentar dan tambahkan air.
  4. Bumbui dengan garam, lada, bubuk kari. Tutup dan biarkan mendidih dengan api kecil.
  5. Di panci lain, masukkan mentega, dan terigu. Masak hingga mengental dan bewarna cokelat.
  6. Tambahkan bubuk kari, saus tomat dan kecap inggris.
  7. Masukkan kaldu yang telah dibuat, masak hingga kental. Sajikan dengan nasi, daun bawang dan wijen.



Suka Resep Ini? Share Yuk!

Comments

Popular posts from this blog

Resep Pure Kentang Ayam Rumahan

Tips Sukses Agar Adonan Kue Kering Tidak Berminyak

Resep Kambing Guling